Apr 30, 2011
Persediaan Bensin Amerika Serikat semakin langka
Saturday, April 30, 2011
mulia andra(newup2date)
No comments
Kementerian Energi Amerika Serikat (AS) mengakui, persediaan bahan bakar bensin AS terus mengalami penurunan. Separah apa minimnya stok bensin di AS?
Badan Informasi Energi AS mengatakan, persediaan bensin yang ada turun 205 juta barel tiap tahun. Persediaan ini terus menurun selama 10 pekan terakhir. Harga bensin di AS pascaresesi juga kian naik.
Beberapa SPBU Los Angeles melaporkan menjual bensin dengan harga US$4,83 (Rp43 ribu) per barel. Harga bensin di kebanyakan negara rata-rata berkisar US$4 (Rp35 ribu) per galon.
Namun persediaan minyak mentah secara umum meningkat di seluruh negeri. Analis mengatakan, layanan Platt memproyeksikan persediaan minyak mentah yang terdaftar sebanyak 363 juta barel. Jumlah itu cukup untuk persediaan selama lima tahun
0 comments:
Post a Comment