Umat Budha di seluruh dunia memperingati ulang tahun Budha Sakyamuni pada Selasa (10/5), bertepatan dengan tanggal 8 bulan 4 penanggalan Imlek. Di Korea Selatan, selama kurang lebih satu bulan sebelum perayaan sejumlah anak laki-laki menghabiskan waktu di vihara sekte Jogye di Seoul. Di dalam vihara, anak-anak tersebut belajar mendalami kehidupan keseharian para Bhiksu dan memperdalam ajaran Budha.
Seorang anak laki-laki menunggu untuk menonton film di SK Telecom Ubiquitous Museum di Seoul, Korea Selatan, Senin (9/5). Foto: AP Photo/ Lee Jin-man
Seorang anak laki-laki berkepala gundul tertidur selama sesi istirahat di vihara Jogye di Seoul, Korea Selatan, Senin (2/5). Foto: AP Photo/ Lee Jin-man
Sejumlah anak lelaki berkumpul di SK Telecom Ubiquitous Museum di Seoul, Korea Selatan, Senin (9/5). Foto: AP Photo/ Lee Jin-man
Seorang anak bernama Won Bob menangis setelah kepalanya dicukur gundul di vihara Jogye, Seoul, Korea Selatan, Senin (25/4). Foto: AP Photo/ Ahn Young-joon
0 comments:
Post a Comment