May 27, 2011
Tokoh Musik Paling Berpengaruh di Inggris
Friday, May 27, 2011
mulia andra(newup2date)
No comments
Penyanyi cantik bersuara emas Adele dinobatkan sebagai tokoh musik paling berpengaruh di Inggris.
Adele bercokol di posisi puncak di daftar 100 tokoh musik paling berpengaruh di Inggris yang di susun oleh surat kabar terkemukan, The Guardian.
Penyanyi berumur 23 tahun ini baru saja mengeluarkan album keduanya, 21, yang berhasil merajai tangga penjualan album di Amerika dan Inggris.
Menurut perusahaan rekaman XL, kunci kesuksesan Adele karena si penyanyi bertubuh subur ini tidak pernah menggunakan embel-embel dalam penyajian musiknya.
"Pesan yang disampaikan adalah murni mengenai musik. Tidak ada embel-embel, tidak ada exploitasi seksual." ujar Richard Russel dari perusahaan rekaman XL, yang dikutip BBC, Sabtu (28/5).
Duduk di nomor dua adalah duo Lucian Grainge dan David Joseph yang merupakan bos Universal Music Group dan Universal Music UK.
Simon Cowell, produser musik dan mantan juri American Idol, bercokol di peringkat tiga.
Adele pernah dinobatkan sebagai penyanyi pendatang baru terbaik dalam daftar BBC’s Sound.
*(SUMBER)*
0 comments:
Post a Comment