May 11, 2011

iklan berisi pembodohan di televisi Indonesia !

1. XL 14th anniversary versi "I Love Ibu"
Sinopsis : Seorang anak digambarkan lagi loncat-loncat di depan sebuah rak yang isinya banyak barang, termasuk barang pecah belah, berusaha untuk mengambil sebuah bola. Sang ibu yang sedang asik nelpon tampak tidak peduli dan hanya sekali memperingati anaknya. Si anak akhirnya mengambil crayon dan buku gambar. Ibu yang masih sibuk dengan HP nya (mungkin dapat telpon dari presiden makanya penting banget kayaknya. Mungkin lho...) hanya membantu buka-buku gambar anaknya dengan 1 tangan sambil terus asik ketawa-ketawa, tidak peduli pada apa yang dilakukan anaknya. Muncul slogan "nelpon santai...biarkan anak bermain"(atau seperti itulah kira-kira).

Pembodohan : Ibu gila! Anak loncat-loncat, bahkan hampir manjat rak berisi barang-barang, dia cuek aja, sibuk nelpon. Apa yang diharapkan sama iklan ini? Mau menggambarkan kalo ibu-ibu yang cuek sama anaknya karena keasikan nelpon itu baik? Inget, gak ada anak nyemplung di air mendidih, jatuh dari lantai atas, ketabrak mobil, dll karena ortunya sibuk dengan HP?



0 comments:

Post a Comment

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Bluehost Review