May 5, 2011

Jaring Laba-laba Tutupi Pohon di Pakistan !

Pohon yang ditutupi jaring laba-laba

Jutaan laba-laba di Pakistan melakukan sesuatu hal yang belum pernah dilakukan sebelumnya. Mereka mengungsi ke atas pohon dan ramai-ramai membuat sarang yang menyelubungi seluruh pohon.

Kejadian ini pertama kali diabadikan oleh seorang fotografer yang berasal dari provinsi Sindh di sebelah tenggara Pakistan, dekat Karachi, pada 7 Desember 2010, di mana pohon-pohon di sana dibaluti oleh sarang laba-laba seperti layaknya kepompong.

Banyak yang mengaitkan peristiwa ini dengan banjir Pakistan yang terjadi tahun lalu, yang merupakan banjir terburuk yang dialami oleh Pakistan sejak 10 tahun terakhir. 

Pada banjir ini, sekitar 20 juta warga Pakistan kehilangan tempat tinggal dan menurut data Department for International Development pemerintah Inggris, banjir masih meninggalkan genangan air seluas wilayah Inggris.

Peristiwa ini sendiri belum pernah terjadi sebelumnya. Namun, penduduk melaporkan bahwa kehadiran jaring-jaring laba-laba di pohon-pohon memiliki kontribusi dalam mengurangi jumlah nyamuk di tempat itu, yang populasinya semakin menjadi-jadi akibat adanya genangan air.

Seperti dikutip dari situs DailyMail, resiko penyakit malaria juga menurun karena diperkirakan jaring-jaring tadi menjebak nyamuk-nyamuk malaria yang berseliweran di sekitar tempat itu. Banjir Pakistan sendiri disebabkan oleh hujan lebat musim Moonsoon yang mendera daerah-daerah Khyber Pakhtunkhwa, Sindh, Punjab, dan Balukistan, pada akhir Juli 2010. Tak hanya menyebabkan jutaan rumah rusak, infrastruktur menjadi hancur, dan sekitar seperlima dari seluruh wilayah Pakistan kini masih terendam air.

0 comments:

Post a Comment

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Bluehost Review